Inap.id – Tahu cara top up ShopeePay penting untuk memudahkan kamu berbelanja dan melakukan pembayaran lewat ponsel kamu. Shopee termasuk salah satu dompet digital populer yang punya banyak merchant dan marketplace Shopee dengan ratusan ribu pengguna di Indonesia.
Aplikasi ini sangat efektif untuk melakukan transaksi dan pembayaran online secara real time hanya dari genggaman kamu. Kamu juga bisa melakukan pengisian saldo ShopeePay dengan mudah lewat; BCA Mobile, Indomaret, Brimo, Alfamart, Dana dan Livin by Mandiri.
Simak langkah-langkah topup ShopeePay di sini.
Top Up ShopeePay Via BCA
Sebelum melakukan topup via BCA, pastikan sudah terinstall aplikasi BCA dan sudah terdaftar di BCA mobile. Begini langkah-langkah top up ShopeePay dari BCA, yaitu:
- Buka aplikasi Shopee kamu dan login. Silakan login ke Shopee dengan password kamu. Pilih ShopeePay dan tekan “Isi Saldo”.
- Pilih Bank BCA. Dalam proses pengisian saldo ShopeePay ada banyak pilihan. Kamu bisa pilih Bank BCA, lalu tekan “Konfirmasi”.
- Copy nomor rekening. Muncul nomor rekening. Copy no rekening ini dengan tekan “Salin”.
- Buka aplikasi BCA mobile pada ponsel kamu. Silakan masuk ke m-BCA dengan PIN-BCA Kamu. Lalu pilih m-Transfer.
- Pilih BCA Virtual Account
- Masukkan Nomor Virtual Account. Silakan masukkan nomor Virtual Account yang sudah kamu copy sebelumnya ke “Input No. Virtual Account”. Kemudian tekan OK untuk melanjutkan.
- Masukkan Nominal Top Up. Silakan masukkan nominal Top Up. Misalnya, Rp200.000.00. Lalu tekan OK.
- Masukkan PIN m-BCA. Silakan kamu masukkan PIN m-BCA kamu untuk konfirmasi Top Up.
- Berhasil. Proses top up ShopeePay lewat BCA berhasil.
Top Up ShopeePay Via Indomaret
Indomaret adalah solusi untuk bayar-bayar belanja online ataupun top up bagi kamu yang tidak punya mobile banking. Langkah top up ShopeePay lewat Indomaret, yaitu:
- Silakan login ke akun Shopee kamu
- Kemudian klik “Saya”. Lalu klik “ShopeePay”. Lakukan aktivasi bila belum pernah melakukan Top Up sebelumnya.
- Klik “Isi Saldo”. Sistem akan mengarahkan kamu ke pilihan metode pembayaran
- Silakan klik Indomaret atau i.saku
- Isikan nominal yang ingin kamu top up
- Kamu akan menerima kode pembayaran. Silakan melakukan pembayaran di kasir Indomaret atau lewat aplikasi I.Saku
- Berhasil
Kamu akan dapat notifikasi bahwa proses top up telah selesai dan berhasil.
Top Up ShopeePay Via Brimo
Pengguna BRI juga bisa memanfaatkan Brimo untuk topup ke ShopeePay. Kamu bisa melakukan proses top up ShopeePay lewat Brimo sebagai berikut, yaitu:
- Masuk ke aplikasi Brimo kamu
- Pilih menu “Briva” dan dan pilih sumber nomor rekening Briva
- Tekan “Nomor Briva Baru”
- Masukan kode Briva sesuai dengan nomor ponsel kamu
- Pilih opsi “Lanjut”
- Masukan nominal ShopeePay yang ingin kamu topup
- Muncul notifikasi bahwa proses top up telah selesai
- Silakan cek saldo ShopeePay kamu dan pastikan saldo telah bertambah
Top Up ShopeePay Via Alfamart
Di mana ada Indomaret, di situ ada Alfamart. Di mana bisa top up di Indomaret, di situ juga bisa top up di Alfamart. Kira-kira begitulah kalimat untuk menggambarkan kedekatan dari kedua minimarket ini. Kamu bisa melakukan topup ShopeePay di Alfamart, dengan cara berikut:
- Buka aplikasi Shopee kamu. Masuk ke menu akun dan masukan Password
- Pilih Menu “Saya” lalu pilih ShopeePay
- Pada menu ShopeePay pilih “Isi Saldo”. Pada menu “Isi Saldo” ini kamu bisa pilih Alfamart atau Alfamidi lalu tekan konfirmasi
- Silakan datang ke Alfamart terdekat dari lokasi kamu.setelah sampai di Alfamart sampaikan ke kasir bahwa kamu ingin melakukan topup ShopeePay
- Kasir akan meminta nomor kamu yang terdaftar dan aktif di Shopee
- Sampaikan juga nominal top up yang kamu inginkan. Minimal top up ke Alfamart 10.000.00. setiap transaksi top up ada admin sebesar Rp2.500.00
- Sistem Shopee akan memproses permintaan top up kamu dan kasir akan memberikan struk sebagai bukti pembayaran
- Cek akun ShopeePay kamu untuk memastikan bahwa topup sudah berhasil
Top Up ShopeePay Lewat DANA
DANA adalah dompet digital modern dengan pengguna paling banyak di Indonesia. Berbeda dengan GoPay dan OVO yang awal keberadaannya untuk menunjang bisnis utamanya, yaitu Gojek dan Grab. DANA dibuat justru benar-benar ditujukan sebagai dompet digital untuk segala jenis transaksi.
Sebelum melakukan transaksi, kamu bisa top up DANA milikmu lebih dulu. Selanjutnya langkah top up ShopeePay lewat DANA, yaitu:
- Silakan buka aplikasi Shopee di ponsel kamu
- Masuk ke “Saya” dan pilih “Isi Saldo”ada banyak pilihan pengisian. Di sini tidak ada pilihan “DANA”, jadi silakan pilih “Transfer Bank”
- Pilih “Bank Mandiri”. Setelah klik akan muncul nomor virtual account berupa angka 893 dan nomor yang sudah terdaftar di Shopee. Contohnya 08930813455XXXX
- Salin kode tersebut dan masuk ke aplikasi DANA. Pilih “Kirim”
- Lalu pilih “Kirim ke Bank” dan pilih “Tambah Rekening Bank Baru” dan pilih “Bank Mandiri”
- Kemudian “Paste” kode yang sudah kamu copy sebelumnya.
- Masukan nominal yang ingin kamu transfer. Contohnya Rp90.000.00. biaya administrasi Rp1000.00
- Cek nominal yang kamu transfer, bila sudah betul, silakan konfirmasi dan masukan PIN Dana
- Berhasil
Top Up ShopeePay via Livin by Mandiri
Bank Mandiri kini juga hadir dengan aplikasi mobile banking yang tak kalah dengan lainnya. Jika BRI punya Brimo, maka Mandiri memiliki Livin. Livin by Mandiri ini adalah versi digitalnya bank Mandiri, jadi bukan produk yang terpisah seperti halnya Blue BCA pada bank BCA.
Cara top up ShopeePay Mandiri sangat mudah. Langkah-langkahnya sebagai berikut:
- Buka aplikasi Livin by Mandiri pada ponsel kamu
- Silakan login ke Livin by Mandiri
- Tekan “e-Wallet”
- Pilih “ShopeePay”. Lalu masukan Nomor Virtual Account
- Klik “Lanjutkan”. Lalu masukan nominal yang ingin kamu top up kemudian klik “Lanjutkan”
- Tekan “Konfirmasi Top Up”, lalu klik “Lanjut Top UP”
- Muncul notifikasi “Top Up Shopee” berhasil
Dalam tulisan ini penulis telah menyajikan 5 pilihan cara top up ShopeePay. Kamu bisa memilih salah satu cara di atas sesuai dengan aplikasi yang kamu miliki.
Semoga bermanfaat. Baca artikel terkait lainnya:
Tinggalkan Balasan